Konsep Scandinavian Pada Hunian Untuk Menciptakan Kesan Mewah

Pada sebuah rumah, selain mengedepankan aspek sebuah fungsi hunian tentunya ada hal lain yang ingin ditonjolkan oleh pemilik atau penghuninya, yaitu aspek kenyamanan, yang tercermin melalui gaya ataupun tema pada rumah tersebut. Banyak orang yang menginginkan adanya kesan mewah yang terpancar pada rumahnya, sehingga berusaha untuk mewujudkannya melalui penataan gaya yang tepat dan sesuai. Kesan mewah dalam sebuah hunian sendiri bukanlah melalui nilai perabotannya yang mahal, namun melalui penataan dengan gaya yang tepat, dimana mampu menghadirkan kesan mewah melalui nilai dari gaya ataupun tema tersebut. Salah satu gaya yang mampu memberikan kesan mewah dalam sebuah hunian tentunya adalah gaya Scandinavian.

Scandinavian adalah sebuah tema pada hunian yang mengusung tinggi nilai keindahan dimana ditandai dengan adanya unsur kesederhanaan, fungsionalitas, yang berpadu dengan unsur minimalis. Oleh karena itu kita tidak pernah mendapati adanya kesan yang terlalu ramai dan mencolok pada rumah dengan gaya Scandinavian, karena memang gaya ini memang mengusung adanya nilai kesederhanaan pada penerapannya. Pada prinsipnya desain gaya Scandinavia memprioritaskan sisi atau aspek fungsionalitas tanpa menghilangkan adanya unsur keindahan dan keanggunan yang terdapat didalamnya.

Lantas bagaimana jika kita hendak menerapkan gaya Scandinavian pada hunian tempat tinggal kita? Mari kita ulas bersama konsep apa saja yang harus diperhatikan untuk dapat menghadirkan nuansa Scandinavian pada sebuah hunian melalui ulasan dibawah ini.

Fungsionalitas Dan Kenyamanan Dalam Kesederhanaan

Fungsi adalah salah satu elemen terpenting yang berada dalam desain gaya Scandinavia. Sebuah hunian yang nyaman adalah sebuah rumah yang terbuka, sejuk, dan memberikan ruang kepada penghuninya untuk bisa tinggal dengan nyaman tanpa adanya unsur-unsur yang tidak perlu. Desain interior gaya Scandinavia sendiri menitikberatkan pada aspek fungsi untuk memberikan kenyamanan bagi seluruh penghuni rumah, dimana penataan ruang lebih banyak didesain agar tidak menyulitkan atau membatasi ruang gerak para penghuninya.

Dengan demikian, orang yang berada di dalamnya akan merasa nyaman dan juga betah di rumah. Meskipun kesan yang ditonjolkan adalah kesederhanaan, namun dengan penanganan yang tepat maka unsur sederhana inilah yang nantinya akan mampu menghadirkan adanya nilai kemewahan dalam rumah anda. Dengan tidak adanya detail maupun ornamen yang berlebihan dan juga kurang bermanfaat, gaya Scandinavian akan memberikan sebuah gaya minimalis yang akan mewujudkan kesan elegan di dalamnya.

Kesederhanaan yang terdapat dalam gaya Scandinavian tentu tercerminkan juga melalui pemilihan furnitur yang akan dipakai ke dalam sebuah hunian. Konsep furnitur yang minimalis, tanpa adanya detail yang berlebih adalah salah satu ciri khas yang terdapat pada tema hunian ini. Pilihlah tema furnitur yang memiliki bentuk sederhana namun terdapat unsur yang tegas tanpa adanya terlalu banyak ornamen untuk bisa menghadirkan gaya Scandinavian yang sempurna dalam rumah anda.

Minimalisme Dalam Penataan

Unsur kesederhanaan yang terdapat pada gaya Scandinavian tentunya akan tercermin juga melalui adanya konsep minimalisme yang digunakan dalam penataan ruang. Dari sisi warna, yang sering digunakan pada gaya Scandinavian tentunya adalah warna-warna natural dimana mampu menghadirkan kesan minimalis, namun tak lupa juga untuk memberikan adanya kesan keindahan yang alami. Warna yang sering digunakan antara lain putih, abu-abu, dan juga krem. Dengan pemilihan warna yang natural ini jelas akan mampu menghadirkan nuansa kehangatan dan juga kenyamanan dimana hal itu merupakan salah satu output yang diusung tinggi oleh gaya Scandinavian.

Warna natural tersebut kemudian akan dikombinasikan dengan adanya pencahayaan yang terang melalui pemilihan jendela yang berukuran besar. Jendela yang berukuran besar ini jelas digunakan untuk mendapatkan pencahayaan yang natural dari sinar matahari, dimana ukurannya yang besar akan mampu menghadirkan pencahayaan yang sempurna, yang akan mampu menambah kesan kehangatan secara maksimal pada setiap sisi ruangan tersebut.

Selain itu, hal ini juga akan memberikan keuntungan positif lainnya yaitu penghematan energi, dimana tidak perlu untuk menyalakan lampu pada siang hari, yang mana sesuai dengan konsep fungsionalitas pada gaya Scandinavian.

Koneksi Dengan Alam Sekitar

Penduduk di negara Scandinavia seperti Denmark, Finlandia, Norwegia dan sekitarnya sangat menyukai kegiatan yang berhubungan dengan alam semisal bersepeda, hiking, dan berenang. Sebisa mungkin mereka akan menghabiskan waktu untuk dekat dengan keindahan alam. Namun hal itu tentunya merupakan keindahan yang tidak akan bisa didapatkan pada musim dingin, sehingga mereka berusaha untuk memasukkan unsur alam ke dalam rumah mereka. Oleh karena hal inilah, kita akan mendapati adanya nuansa alam yang sangat kental pada rumah yang mengusung gaya Scandinavian. Jika kita tidak bisa keluar untuk mendapatkan keindahan alam, maka masukkanlah alam ke dalam hunian tempat tinggal kita. Begitulah salah satu konsep yang diusung pada gaya Scandinavian.

Untuk bisa menghadirkan unsur alam kedalam sebuah hunian, selain dengan menempatkan tanaman pada beberapa sudut ruangan, hal yang umum dilakukan adalah dengan adanya penggunaan kayu pada berbagai ruangan yang ada. Kayu merupakan salah satu unsur alam yang sering dimasukkan dalam penataan interior dimana secara visual dan fisiknya mampu untuk memberikan kehangatan tersendiri dan juga kenyamanan yang natural. Selain sifatnya yang berfungsi sebagai insulator alami, kayu yang digunakan pada panel lantai, tangga, dan bahkan pada langit-langit akan mampu menghadirkan adanya nuansa alam yang bersahabat, nyaman, dan juga menenangkan pada sisi ruangan hunian anda.

Material kayu yang digunakan pada hunian dengan gaya Scandinavian biasanya tidak di-finishing. Material kayu ini akan lebih baik dibiarkan alami, asli, dan tidak dipoles, sehingga penghuni rumah akan dapat menikmati keindahan yang terdapat dalam material kayu tersebut. Pada desain gaya Scandinavian, material kayu ini biasanya akan dipadukan dengan warna-warna yang lembut, monokrom dan tentunya tidak mencolok. Jika akan digunakan pada lantai, maka pilihlah kayu yang memiliki warna pucat atau gelap, dimana hal ini akan selaras dengan pewarnaan ruangan yang memiliki kesan natural. Penggunaan material kayu ini bisa juga dipakai pada furnitur anda, semisal kursi kayu yang digunakan untuk membaca pada sudut ruangan, maupun meja kayu yang dipakai sebagai meja makan, dimana jelas akan menambah nuansa kehangatan yang akan tercipta ditengah-tengah kebersamaan keluarga anda.

Dengan adanya perpaduan antara tanaman alami yang terdapat pada ruangan, kemudian unsur alam berupa kayu yang mendominasi, lalu ditambah dengan pencahayaan natural dari sinar matahari, maka jelas akan menjadi sebuah kombinasi yang sempurna dimana akan menghadirkan dan mewujudkan keindahan alam di tengah kehangatan keluarga anda, yang pastinya semakin menambah nilai seni dan juga kemewahan yang terdapat pada hunian anda. Adanya keindahan alam yang natural dan juga alami pada ruangan hunian anda jelas akan mampu menimbulkan kesan kemewahan yang terpancar secara nyata.

Demikian ulasan singkat yang bisa kami berikan mengenai konsep gaya Scandinavian dimana bisa anda terapkan untuk mewujudkan tema hunian yang berkesan mewah kedalam rumah anda. Dengan penanganan yang tepat, maka tak diragukan lagi gaya Scandinavian ini akan mampu menjadikan rumah anda tidak hanya nyaman dan hangat, melainkan dapat memberikan kesan yang mewah dan juga ekslusif.

Cv.Karya Mandiri kontraktor siap mewujudkan  dalam membangun rumah impian anda ,Dengan harga yang terjangkau dan berkwalitas.

Please follow and like us:
Pin Share